TMMD 126 Kodim 0201 Medan Siap Layani Kebutuhan Air Bersih Warga Paya Pasir

Medan

Wantaranews.com – Medan – Program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, yaitu Penyediaan air bersih melalui sumur bor, terwujud nyata dalam kegiatan TMMD ke-126 Kodim 0201/Medan.

Lima unit sumur bor segera rampung sesuai target yang ditetapkan oleh Dansatgas, membawa harapan baru bagi masyarakat yang selama ini kesulitan air bersih.

Dansatgas TMMD 126, Kolonel Inf Radhi Rusin, menekankan bahwa proyek air bersih ini adalah program tambahan yang ditangani dengan sangat serius dan fokus, mengingat pentingnya air sebagai sumber penghidupan. Pembangunan unit-unit sumur bor ini ibarat “mimpi yang terkabul di siang hari” bagi warga Paya Pasir.

Salah satu unit sumur bor yang telah berdiri kokoh dan tampak bagus berlokasi di SD Negeri 06777 Jalan Young Pana Hijau, Minggu (19/10/2025).

Keberadaan fasilitas ini disambut gembira oleh penjaga sekolah, Kak Yuni, dan guru Sri Ulina, karena kini krisis air bersih untuk kebutuhan sekolah, sanitasi, dan berwudu telah teratasi.

Program penyediaan air bersih ini bukan sekadar pembangunan infrastruktur, tetapi juga wujud kepedulian TNI AD terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, yang sejalan dengan visi Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak untuk memastikan akses air bersih merata hingga pelosok.

Dengan selesainya kelima unit sumur bor ini, Dansatgas dan warga berharap kesulitan air bersih di Paya Pasir dapat teratasi secara permanen, sehingga masyarakat dapat hidup lebih sehat dan terhindar dari penyakit yang disebabkan oleh sanitasi buruk.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *